Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dipimpin oleh seorang Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) yang sejak tanggal 27 Juli 2016 dijabat oleh Muhajir Effendy menggantikan Anies Baswedan.
Saat ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan membuka rekrutmen untuk Penerimaan CASN (Calon Aparatur Sipil Negara) dan GGD (Guru Garis Depan) dan mengajak putra-putri Bangsa untuk bergabung dengan Kemendikbud pada posisi :
Lowongan Kerja Kemendikbud Agustus 2016
CASN (Calon Aparatur Sipil Negara)
GGD (Guru Garis Depan)
Persyaratan Umum :
- Warga Negara Republik Indonesia.
- Berusia antara 18 (delapan belas) tahun dan 35 (tiga puluh lima) tahun pada tanggal 18 Agustus 2016. Bagi pelamar yang berusia lebih dari 35 (tiga puluh lima) tahun dan kurang dari 40 (empat puluh) tahun per tanggal tersebut, harus memiliki masa kerja terus-menerus sejak 1 April 1997 pada instansi pemerintah dan/atau lembaga swasta yang berbadan hukum yang menunjang kepentingan nasional.
- Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba.
- Berkelakuan baik dan tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap.
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS/Anggota TNI/Polri atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
- Tidak berkedudukan sebagai CASN atau Aparatur Sipil Negara (ASN) dan/atau tidak sedang menjalani perjanjian/kontrak kerja/ikatan dinas pada instansi lain, baik instansi di dalam maupun di luar lingkungan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang ditentukan oleh pemerintah.
Persyaratan Khusus :
- Lulusan Program Profesi Guru (PPG) pasca Program Sarjana Mendidik di daerah Terdepan, Terluar, dan Tertinggal (SM-3T), PPG S1 PGSD Berasrama, PPG SMK Kolaboratif, PPG Basic Science, dan PPGT;
- Bersedia ditempatkan di satu dari 93 kabupaten daerah khusus (3T dan Terpencil) minimal 5 tahun atau sesuai dengan ketetapan di daerah masing-masing.
Rencana Penjadwalan :
- Menyusuli Pengumuman Sekretaris Jenderal Nomor 30660/A3/KP/2016 Tanggal 12 Agustus 2016 tentang Pengumuman Penerimaan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) Guru Garis Depan (GGD) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2016, berikut kami sampaikan rencana penjadwalan program dimaksud.
- Pengumuman tentang penerimaan Calon Apatur Sipil Negara (CASN) Guru Garis Depan (GGD) Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan di laman www.kemdikbud.go.id/main dan http://casn.kemdikbud.go.id/ pada tanggal 15 Agustus 2016.
- Pendaftaran secara ONLINE melalui https://registrasi.casn.kemdikbud.go.id dan pengiriman persyaratan adrninistrasi ke Panitia Seleksi CASN GGD Kemendikbud melalui PO BOX 1525 JKS 12015 pada tanggal 18 s.d. 31 Agustus 2016.
- Pengiriman berkas persyaratan administrasi selambat-lambatnya tanggal 31 Agustus 2016 cap pos, dan pengambilan berkas oleh panitia seleksi paling akhir dilakukan pada tanggal 5 September 2016. Bagi berkas yang sampai batas akhir pengambilan belum masuk PO BOX dinyatakan tidak memenuhi persyaratan administrasi.
- Pengumuman pelaksanaan seleksi kompetensi dasar (SKD) dilaksanakan pada tanggal 9 September 2016.
- Pelaksanaan SKD dimulai tanggal 15 September 2016. Akhir pelaksanaan SKD tergantung pada jumlah peserta.
- Pengumuman kelulusan direncanakan pada minggu IV September 2016.
Tata cara pendaftaran :
- Pelamar wajib memiliki alamat email yang aktif untuk mengikuti proses rekruitmen CASN GGD Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
- Pelamar wajib melakukan REGISTRASI secara ONLINE ke laman pendaftaran CASN Online Kemendikbud dengan alamat https://registrasi.casn.kemdikbud.go.id dengan memasukkan Nomor Sertifikat Pendidik, Program PPG yang diikuti, alamat email, dan password.
- Informasi selengkapnya dapat dilihat di laman Lowongan CASN dan GGD Kemdikbud 2016
- Sumber
SHARE KE TEMANMU